Dramaturgi Sosial: Analisis Studi Kasus pada Kelompok Istigasah Jamā’ah Al-Hidayah di Kampung Cigoce

Main Article Content

Nuraeni Sugih Pramukti
M. Ihsan Khairunnas
Muhammad Wahyudin

Abstract

Penelitian ini membahas praktik istigasah Jamā’ah al-Hidayah di Kampung Cigoce melalui pendekatan dramaturgi Erving Goffman. Dengan metode kualitatif studi kasus, data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa front stage menampilkan ustaz dan jama’ah dalam peran religius yang khidmat dengan simbol-simbol kesalehan, sedangkan back stage memperlihatkan interaksi santai yang memperkuat kohesi sosial. Istigasah juga membentuk status sosial dan peranan yang beragam, mulai dari ustaz sebagai pemimpin ritual, jama’ah sebagai penguat legitimasi, hingga remaja sebagai pewaris tradisi. Dengan demikian, istigasah tidak hanya berfungsi sebagai ibadah, tetapi juga sebagai ruang sosial yang membangun identitas dan solidaritas masyarakat.

Article Details

How to Cite
Dramaturgi Sosial: Analisis Studi Kasus pada Kelompok Istigasah Jamā’ah Al-Hidayah di Kampung Cigoce. (2025). Al Mudzakarah, 2(2), 196-213. https://jurnal.iaipigarut.ac.id/jis/article/view/131
Section
Articles

How to Cite

Dramaturgi Sosial: Analisis Studi Kasus pada Kelompok Istigasah Jamā’ah Al-Hidayah di Kampung Cigoce. (2025). Al Mudzakarah, 2(2), 196-213. https://jurnal.iaipigarut.ac.id/jis/article/view/131

References

Al-Jurjānī. Al-Ta‘rīfāt. Beirut: Dār al-Kutub al-‘Ilmiyyah, 1983.

‘Abd al-Ġaffār. Syarḥ Kitāb al-Tauḥīd li Ibn Khuzaimah. t.t.: t.p., t.t.

Amiruddin, A. Doa Orang-Orang Sukses. Bandung: Khazanah Intelektual, 2004.

Berger, Peter L., dan Thomas Luckmann. The Social Construction of Reality. New York: Anchor Books, 1966.

Geertz, Clifford. The Interpretation of Cultures. New York: Basic Books, 1973.

Goffman, Erving. The Presentation of Self in Everyday Life. New York: Anchor Books, 1959.

Moleong, Lexy J. Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2016.

Munawwir, A. W. Kamus Al-Munawwir Arab–Indonesia Terlengkap. Surabaya: Pustaka Progressif, 1997.

Parsons, Talcott. The Social System. Glencoe, IL: The Free Press, 1951.

Raho, Bernard. Teori Sosiologi Modern. Yogyakarta: Penerbit Ledalero, 2021.

Slamet, Yulius. Pendekatan Penelitian Kualitatif. Yogyakarta: Graha Ilmu, 2019.

Sugiyono. Metode Penelitian Pendidikan: Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta, 2010.

Weber, Max. Economy and Society. Berkeley: University of California Press, 1978.